Meski Korban Berjatuhan, Sudan Tetap Bertahan Naikkan Harga BBM - Bulan Sabit Kembar

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

30 September 2013

Meski Korban Berjatuhan, Sudan Tetap Bertahan Naikkan Harga BBM


SUDAN pada hari Ahad kemarin (29/9/2013) tetap bersikukuh untuk menaikkan harga BBM, meskipun aksi protes mematikan dan adanya kritik dari para veteran perang terus berlanjut, termasuk para pemimpin Islam ‘garis keras’ dan dari dalam partai yang berkuasa.

Pihak berwenang mengatakan 33 orang telah tewas sejak harga bensin dan solar melonjak Senin pekan lalu, yang memicu aksi protes terburuk dalam sejarah dua dekada pemerintahan Presiden Omar Al-Bashir.

Aktivis dan kelompok hak asasi manusia internasional mengatakan sedikitnya 50 orang ditembak mati, kebanyakan dari mereka di wilayah Khartoum.

Tapi meskipun maraknya aksi kerusuhan, Menteri Informasi Ahmed Bilal Osman mengatakan kepada AFP bahwa pemerintah Sudan tidak akan membatalkan kenaikan harga BBM.

“Ini adalah satu-satunya jalan keluar,” katanya dalam sebuah wawancara telepon.

“Ekonomi kita tidak bisa mentolerir dukungan menurunkan harga BBM tersebut,” ujarnya. “Kita harus tetap melanjutkan. Kita tahu hal ini agak berat untuk rakyat.”

Dia menambahkan bahwa pihak berwenang terpaksa melakukan intervensi ketika aksi protes banyak yang berubah menjadi aksi kekerasan.

“Ini bukan demonstrasi,” tegasnya. “Mereka menyerang pom bensin. Mereka membakar sekitar 21 pom bensin.”

Warga mengatakan mereka telah berjuang dengan kenaikan harga selama dua tahun. Namun sampai pekan lalu, ketika ribuan mulai aksi protes terutama terjadi di ibukota, sebagian besar warga miskin ikut turun ke jalan.

Kelas menengah juga telah bergabung dengan aksi demonstrasi. “Saya pikir insiden ini bisa mengguncang pemerintah,” kata seorang diplomat.
Sekelompok veteran perang sipil 1983-2005 Sudan pada hari Ahad kemarin juga mendesak “pemerintah transisi nasional” dan meminta anggotanya untuk bergabung dengan demonstrasi damai menentang kenaikan harga BBM.

Kelompok Islam ‘garis keras’ juga meminta pemerintah untuk membalikkan kenaikan harga BBM.


Sumber :  Facebook Artati Sansumardi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here