Dengan telah beroperasinya kegiatan Program Jumat Keliling (Jumling) oleh Wali Kota Padang, H Mahyeldi Ansharullah, di samping menjadi khatib dan Imam pada shalat Jumat, juga membuka dialog bersama masyrakat. Hal ini bertujuan agar bisa menjaring aspirasi masyarakat secara dekat dan langsung seputar program pembangunan dan usulan serta harapan masyarakat di sekitar masjid.
Mahyeldi menyebutkan, kegiatan Jumat Keliling ini akan dilaksanakan hingga masa jabatan berakhir hingga 2019 mendatang. Setiap Jumat, walikota bersama jajaran SKPD akan mengunjungi masjid/mushala di Kota Padang. Hal ini untuk menampung aspirasi masyarakat secara langsung dan menjadi bahan masukan untuk mengambil kebijakan ke depan.
"Kegiatan Jumat Keliling ini telah mulai kita laksanakan di beberapa mesjid pada tiap kecamatan. Semoga masyarakat senantiasa antusias dalam hal ini, karena saya menginginkan tidak ada lagi jurang pemisah antara pemimpin dengan rakyatnya," ungkap Mahyeldi di Masjid Al Huda Kelurahan Jati, pada Jumat (20/6) lalu.
Lanjut Mahyeldi, Dengan kegiatan ini, di samping masyarakat bisa menyampaikan beragam informasi, masukan dan saran, mereka pun bisa mendengar, mengetahui serta bisa memahami program Pemko karena mendengarnya langsung dari wali kota dan pejabat SKPD.
“Pada jumat kali ini di Mesjid Al Huda Jati, saya menyampaikan dari 10 program unggulan yang sudah berjalan dan yang akan dijalankan. Alhamdulillah, masyarakat menyambutnya dengan antusias disertai saran dan harapan yang disampaikan beberapa tokoh masyarakat kepada kami. Semoga saja dengan kebersamaan yang terjalin baik antara pemerintah secara dekat dan melayani bagi masyarakat semakin mempercepat dalam merealisasikannya ,” ujar walikota agamis ini.
Sementara itu, perihal jelang beberapa hari lagi memasuki Bulan Ramadhan Mahyeldi menambahkan, untuk kegiatan Pesantren Ramadhan akan diberlalakukan seperti biasanya. Dimana diikuti para siswa SD, SMP dan SMA sederajat di masjid/mushala.
“Untuk itu, kepada pihak terkait pada pelaksanaan kegiatan ini seperti pengurus mesjid dan mushala diharapkan hendaknya menunjang dan mendukung kegiatan yang diikuti anak-anak kita ini,” imbuhnya.(kasurau)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar